Keluarga Wikan Basworo

Wikan Basworo – eks 3 IPA 4 – sebenarnya sudah beberapa lama terlacak karena sebagai dokter namanya banyak dimuat di media sebagai pengelola dari Paguyuban Diabetes Melitus Surakarta (Padimas) untuk Prolanis alias Program Pengelolaan Penyakit Kronis, yakni pasien diabetes dan hipertensi. Setelah Reuni 2016 di DSCC 9 Juli 2016 yang lalu, barulah nomor HP/WA-nya (yang benar) ketahuan dan bisa join dengan salah satu grup medsos Kasmaji81.

wikan & fam

Keluarga Wikan dan tinggal dan berpraktik di Sala, meskipun masih wira-wiri mengajar juga di FK UGM. Tyas, istri Wikan, seorang PNS di Dinas Pendidikan Kota Surakarta. Putri mbarepnya, Sari Tyaswikaning Aji, sudah lulus dari Fakultas Hukum UNS dan saat ini bekerja di Klinik Jasmin Sala, sedangkan adik-adiknya, Riza Wikaningtyas telah lulus dari ISI Jurusan Desain Interior dan si bungsu Izar Tyaswikaning Putri saat ini belajar mengenai kesehatan hewan, sudah semester 5 di UGM.

WhatsApp chat