Kebetulan hari ini (10/12) Gandung berulangtahun, jadi inget kalau belum memposting foto-foto keluarga Gandung di blog.
Gandung dan nyonya
Gandung dan kedua putrinya, Fitri Octaviani Putri dan Rizki Putri aka Kiki Kipon (namanya di FB)
Gandung adalah putra pak Muqorrobin, guru bahasa Inggris kami, alumni Fakultas Kehutanan UGM (adik kelasnya pak Jokowi), saat ini bekerja di Inhutani dan tinggal di Tangerang. Rumah keluarga Gandung di Dawung Wetan Solo, persis sabrang pager, sebelah barat rumah keluarga saya… 🙂